Usaha Pensiun Sukses (4) : Usaha Mie Aceh

By January 5, 2017August 20th, 2020Kisah Inspiratif
konsultan pelatihan pensiun, konsultan pensiun, konsultan masa persiapan pensiun, masa persiapan pensiun, pelatihan pensiun, pelatihan persiapan pensiun, training pensiun, training persiapan pensiun, training masa persiapan pensiun, kunjungan usaha, solusi pensiun, pra pensiun, persiapan pensiun, pensiun kaya, pensiun dini, tips orang sukses

Memang tidak ada kata terlalu awal untuk memulai Masa Persiapan Pensiun. Ibu Hajjah Ratna Dwikora, memulai saat ia masih berusia 32 tahun. Dengan membuka usaha Mie Aceh. Awal memulai usaha, memang berbeda untuk tiap orang. Dan ia memulainya pertama kali karena hobi makan.

 

Memang susah bila kita memiliki makanan kesukaan dari daerah asal, namun tak ada orang yang menjual makanan kesukaan kita. Itulah yang dirasakan oleh Ibu Hajjah Ratna, yang hobi makan. Ia  yang berasal dari Aceh, kesulitan menemukan tempat makan yang menyediakan makanan khas Aceh seperti Ayam Tangkap, Ikan Kayu, Roti Cane, dan Mie Aceh yang sesuai dengan seleranya. Untuk itulah, 20 tahun yang lalu, ia mendirikan usaha Mie Aceh ini, sambil ia tetap bekerja sebagai dosen. Hal ini ia lakukan karena ingin memiliki sumber penghasilan, dan sebagai usaha untuk tetap bertahan bila sudah pensiun nantinya.

 

Sudah lebih dari 20 tahun, Ibu Hajjah Ratna Dwikora, SH membuka usaha Mie Aceh Seulawah. Tak kurang hingga Pak Bondan Winarno, menyukai makanan yang tersaji di restoran Mie Aceh miliknya. Restoran pertamanya berlokasi di daerah Bendungan Hilir, Jakarta Pusat.

 

Hajjah Ratna memulai usahanya dengan modal hanya 4 juta rupiah pada tahun 1996. Namun kini, usahanya sudah berkembang pesat. Restoran Mie Aceh Seulawah kini sudah ada 7 lokasi yang berbeda di daerah Jakarta dan sekitarnya.  Omzet per outlet Restoran Mie Aceh Seulawah ini pun tidak bisa dikatakan kecil. Per harinya minimal Rp. 3 juta per outlet. Atau mencapai hingga 90 juta per bulannya. Ini adalah angka minimal, sedangkan realitanya, angka yang diperoleh per harinya lebih besar dari jumlah tersebut.

 

Jumlah yang cukup besar bukan? Terutama bila anda masih bekerja dan membuka usaha hanya sebagai Persiapan Pensiun. Tentunya anda jadi tidak perlu khawatir lagi tentang masalah keuangan. Anda pun memiliki karyawan yang bisa diberdayakan. Rasanya menyenangkan bila kita bisa memberi manfaat bagi orang lain, bukan? Hidup pun menjadi terasa lebih bermakna.

 

Bagaimana dengan Anda? Sudahkah menemukan usaha yang anda minati untuk dikembangkan? Mulailah dengan modal yang kecil dulu, sehingga anda tidak takut atau cemas kehilangan uang. Dan mulailah dari apa  yang anda sukai. Untuk mendapatkan pendidikan yang menyeluruh mengenai cara-cara Pensiun Sukses, hubungi kami di [email protected] atau telepon ke 021 -2940 -6969 ext. 174.

Salam Pensiun Bermakna!

Leave a Reply

Konsultasikan rencana pensiunmu, gratis.

Open chat
1
Halo,
Ada yang bisa kami bantu?