Masa Pensiun Bukan Berarti Tidak Bisa Produktif Lagi, Ini Kegiatan yang Bisa Dipilih

By January 28, 2023Uncategorized

Masa pensiun sering dikira waktu yang menandakan semuanya sudah berakhir. Namun, konsepnya sebenarnya tidak seperti itu karena setelah pensiun pun Anda masih bisa tetap produktif, berprestasi dan tetap menghasilkan.

Kehidupan Anda masih tetap berlanjut sesuai dengan yang Anda inginkan. Ini dia berbagai kegiatan produktif yang bisa Anda lakukan setiap harinya untuk meningkatkan kebahagiaan dan kenyamanan.

1. Berkebun

Kegiatan menarik untuk Anda yang ingin lebih produktif di masa pensiun. Anda bisa berkebun tanaman apa saja mulai dari bunga dan sayur-sayuran.

Tanaman-tanaman tersebut akan membuat rumah Anda jadi lebih asri dan menyegarkan udara di sekitarnya. Kegiatan ini tentu menyehatkan secara fisik dan mental. Anda juga bisa menjual tanaman-tanaman itu untuk menghasilkan uang.

Mencari lahan untuk berkebun jangan jauh-jauh, Anda bisa memulainya dari pekarangan rumah. 

2. Olahraga

Aktivitas lainnya yang bisa membuat Anda lebih produktif adalah olahraga yang rutin setiap pagi atau sore. Kedua waktu itu paling menyehatkan untuk berolahraga. 

Olahraga yang dilakukan tidak perlu yang berat-berat, misalnya jogging, bersepeda, bahkan jalan kaki pun bisa menjadi olahraga yang bagus apabila dilakukan secara rutin.

Berolahraga juga bisa membuat Anda lebih tenang dan bahagia karena kegiatan itu menyalurkan energi positif. 

3. Membaca buku

Buku apa saja yang Anda suka? Novel, komik, buku tutorial pun bisa menjadi bacaan yang asyik. Membaca buku termasuk kegiatan yang produktif karena menghasilkan pemikiran baru untuk Anda. 

Membaca buku akan membuat Anda masuk ke dunia lain yang belum pernah diketahui. Anda pun jadi bisa melakukan sesuatu dari sana, misalnya bertemu dengan komunitas yang sama-sama menyukai buku itu dan berdiskusi dengan mereka. Anda pun jadi bisa punya teman baru.

4. Menulis

Jika Anda senang menulis, kegiatan ini juga termasuk bagus untuk produktivitas Anda. Tulisan yang Anda hasilkan tidak hanya untuk diri sendiri, tapi bisa menjadi inspirasi juga untuk orang lain.

Tulisan Anda bisa dibukukan dan menghasilkan uang. Bisa menjadi passive income apabila buku tersebut laku di pasaran.

5. Mengikuti kegiataan kemanusiaan

Kegiatan lainnya yang meningkatkan produktivitas, Anda bisa bergabung jadi tim relawan untuk aktivitas kemanusiaan yang membantu orang lain. Kegiatan ini akan bermakna dalam hidup Anda karena memberikan pengalaman baru. 

Ketika Anda membuat orang lain berbahagia, Anda pun akan turut berbahagia.

Leave a Reply

Konsultasikan rencana pensiunmu, gratis.

Open chat
1
Halo,
Ada yang bisa kami bantu?